Menurut laporan El Economista, jajaran
petinggi Real Madrid sudah membuat daftar pemain yang diperkenankan
hengkang apabila datang tawaran yang memuaskan pada jendela transfer
bulan ini.
Di antara skuat yang menghuni Santiago Bernabeu sekarang, cuma sepuluh orang yang dilabeli status “not for sale” alias tak bakal dilego dengan harga berapa pun.
Kiper sekaligus kapten Iker Casillas, dua bek Sergio Ramos dan Alvaro
Arbeloa, serta gelandang Xabi Alonso termasuk legiun asli Spanyol yang
bakal dipertahankan di Bernabeu.
Sisanya adalah para kontingen asing, yaitu Pepe, Marcelo, Sami
Khedira, Mesut Ozil, Karim Benzema, dan tentunya sang megabintang
Cristiano Ronaldo.
Kecuali nama-nama di atas, para pemain lain termasuk Raphael Varane,
Kaka, Luka Modric, Angel Di Maria, hingga Gonzalo Higuain boleh hijrah
dengan harga yang tepat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar