Selamat Datang di Website blogger Jhon Demos Silalahi

26 Jan 2013

Ehem! Priyo Kepincut Kepemimpinan Jokowi


 

Jakarta - Wakil ketua DPR Priyo Budi Santoso terkesan gaya kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi). Ia mengapresiasi pendekatan Jokowi dalam memecahkan masalah warga Ibukota.

"Saya terkesan dengan gaya kepemimpinannya (Jokowi) tapi yang bersangkutan masih harus diuji," kata Priyo di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, (24/1/2013).

Priyo berpendapat kinerja 100 hari Jokowi belum dapat dinilai karena masih terbilang singkat waktunya. "Tetapi saya mengapresiasi pendekatan Pak Jokowi dan Pak Ahok dengan turun ke lapangan," ujarnya.

Meski demikian, kata Priyo, gebrakan seorang pemimpin sangat diharapkan dalam mengubah wajah Jakarta.

"Ke depan, seorang pemimpin ditunggu gebrakannya ketika bisa mengubah Jakarta, ketika Jakarta dinilai tidak diharapkan, kota tua yang mulai tertatih-tatih, banjir bandang, macet, polusi dan sebagainya, termasuk semrawutnya transportasi. Jika Jokowi dan Ahok berhasil dalam 1 tahun maka Jakarta ada harapan," papar politisi Golkar ini.

Menurut dia, seorang pemimpin juga harus dapat mengambil keputusan dengan cepat dan tegas.

"Seorang pemimpin tidak harus kemudian tergoda untuk terus tampil di kamera tanpa melakukan langkah mengambil keputusan. Menurut saya jika tetap blusukan tapi juga harus berani meneken (tanda tangan) keputusan. Jakarta ini butuh keberanian pemimpin," kata pria berkacamata itu.

Priyo mengaku sudah menyampaikan pesan untuk Jokowi. "Lebih baik ambil putusan meski kadang kala salah daripada tidak ambil keputusan sama sekali," kata Priyo menyebutkan pesannya untuk Jokowi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar