Selamat Datang di Website blogger Jhon Demos Silalahi

10 Jan 2013

DC United Sukses Boyong Talenta Muda Brasil

Striker 20 tahun ini didatangkan dari klub Serie A Brasil, Bahia.

Klub Major League Soccer, DC United (Zimbio)

Klub Amerika Serikat, DC United telah sukses memboyong talenta muda Brasil, Rafael. Striker 20 tahun ini didatangkan ke RFK Stadium dari klub Serie A Brasil, Bahia dengan status pemain pinjaman selama satu tahun.

Kepastian bergabungnya Rafael juga telah diumumkan lewat situs resmi klub berjuluk Tha Balck and Red itu. Bersama tim senior Bahia, Rafael telah melakoni 36 pertandingan dengan koleksi 10 gol.

Namun, detail kontrak dari pemain muda Brasil ini masih dirahasiakan. Saat ini proses kepindahan Rafael ke Liga Amerika Serikat (MLS) tinggal menunggu International Transfer Certificate dan visa.

"Kami sangat senang telah mencapai kesepakatan untuk membawa Rafael ke DC United dengan status pinjaman selama satu tahun serta kemungkinan untuk mendapatkannya secara permanen," kata General Manajer klub, Dave Kasper.

"Dia masih muda, pemain bertalenta dengan pengalaman bagus bersama klub Serie A Brasil, Bahia. Kami yakin Rafael punya semua kualitas untuk menjadi seorang striker sukses di MLS dan kami tak sabar untuk menunggu dia bergabung dengan kami di pra musim 2013," lanjut Kasper.

Bergabungnya  Rafael bersama klub yang sebagian sahamnya dimiliki putra bangsa, Erick Thohir ini tentu akan melengkapi aroma Samba di tim. Saat ini DC United mempunyai dua pemain asal Brasil yakni Marcelo Saragosa dan Raphael Augusto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar